Senin, 05 Maret 2012

Tips untuk Kehamilan Anak Pertama

Kehamilan anak pertama adalah kondisi yang sangat membahagiakan yang akan dirasakan oleh pasangan suami istri dan keluarga. Kebahagian yang datang menyusul kebahagian anda dalam melakukan pernikahan di waktu sebelumnya. Namun terkadang kondisi kehamilan yang pertama ini membuat sang ibu merasa khawatir, bagaimana dan apa saja yang harus ibu lakukan untuk menjaga kandungan dan kesehatannya. 

Beberapa saran, pendapat dan sebuah tips mungkin akan datang dari orang-orang sekitar yang telah terlebih dahulu pernah mengalami masa-masa bahagia tersebut. Menjaga asupan gizi dan tetap selalu beraktivitas adalah beberapa pemahaman awal yang harus diketahui oleh seorang ibu yang sedang mengandung untuk pertama kalinya.

Selain itu, mengetahui perkembangan pertumbuhan janin juga merupakan hal yang penting. Oleh karena itu, disarankan untuk rutin periksa ke dokter kandungan. Hal ini dilakukan untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan apabila terjadi sesuatu yang tidak normal pada perkembangan dan pertumbuhan janin dan dapat segera dilakukan tindakan medis oleh para dokter kandungan anda.


Perhatikan asupan gizi

Ibu hamil tentunya memerlukan asupan gizi yang lebih ekstra dari kondisi sebelum hamil. Untuk itu perlu anda recanakan bagaimana mengatur pola makan dan makanan apa saja yang harus anda konsumsi. Hal ini dapat anda lakukan dengan cara berkonsultasi kepada ahli gizi ataupun dengan dokter kandungan anda (penting untuk anda lakukan karena ini menyangkut indeks massa tubuh anda ketika hamil).

Asam folat penting bagi ibu hamil. Asam folat membantu mencegah cacat tabung saraf, yang dapat menyebabkan lambatnya trasnmisi informasi dari otak. Asam folat bekerja sebelum hamil dan selama trimester pertama. Anda bisa mendapatkan asam folat dengan makan sereal difortifikasi, kacang lentil, asparagus, bayam, kacang hitam, kacang tanah, jus jeruk, brokoli, selada dan roti gandum utuh dan pasta. Asam folat juga diperoleh dari multivitamin dengan asam folat 400 mcg atau lebih. Nutrisi lain yang membantu adalah vitamin C, vitamin E dan seng.

Perbanyak asupan ikan, terutama salmon dan tuna. Namun hindari ikan yang mengandung banyak merkuri seperti hiu, ikan todak, king mackerel karena akan mengendap dalam tubuh ibu dan janin.

Hilangkan makanan 'sampah' dari meja makan. Keripik kentang, kue-kue kering, soda dan makanan cepat saji tidak mengandung nutrisi bagi ibu dan bayi. Meskipun hamil, pastikan indeks massa tubuh antara 20 hingga 30. Kenaikan berat badan normal sela kehamilan delapan hingga 15 kilogram. Berat badan berlebih saat hamil rentan terhadap diabetes kehamilan, tekanan darah tinggi serta memperkecil peluang bayi lahir normal.

Tetap Beraktifitas 

Wanita hamil harus tetap aktif untuk mengurangi risiko yang tidak diinginkan dan komplikasi masa kehamilan. Dengan melakukan beberapa aktifitas seperti olahraga bagi ibu hamil dapat mencegah penambahan berat badan berlebih. Silahkan anda konsultasikan dengan dokter kandungan anda dalam mengatur kegiatan olahraga bagi ibu hamil.

Hindari Rokok dan Alkohol 

Hentikan kegiatan merokok dan terlibat dalam alkohol selama kehamilan. Merokok dapat menghambat perkembangan bayi, yang kemudian tercermin dalam rendahnya berat badan bayi ketika lahir. Selain itu, merokok juga meningkatkan risiko keguguran. Sama halnya dengan konsumsi alkohol, yang meningkatkan kemungkinan sindrom alkohol janin.

Rutin ke Dokter Kandungan Anda 

Selama masa kehamilan sembilan bulan, ibu hamil dimungkinkan mengalami  beberapa masalah seperti pendarahan dari vagina, pembengkakan, sakit kepala parah, kram, kenaikan suhu tubuh, muntah dan perubahan visual. Jika masalah ini bertahan selama durasi yang lebih lama, dapat anda periksakan dan konsultasikan dengan dokter kandungan anda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Herbal Satu Milyar

Kenapa Herbal Satu Milyar?

Herbal itu singkatan dari Himpunan Bendel Artikel bagi Keluarga. Hehehehe..... aneh ya.... tapi di sini kami mencoba memberikan informasi-informasi yang bermanfaat bagi anda dan keluarga.

Satu Milyar menurut kami yang orang kecil, itu sudah nilai yang sangat banyak... dan semoga artikel-artikel di sini dapat pula memberi manfaat yang banyak bagi anda dan keluarga.

Satu Lagi ya.... Jangan kapok telah berkunjung ke blog kami. Nanti, besok atau lusa mampir lagi ya....!!! (^_^)
Related Posts Plugin for  WordPress, Blogger...